Grafik Perbandingan

Grafik perbandingan dipergunakan untuk membandingkan sekumpulan nilai dengan nilai lainnya dari suatu variabel. Berikut merupakan contoh grafik perbandingan.

Bar Chart

Bar Chart dipergunakan untuk membandingkan nilai dari suatu data yang memiliki beberapa kategori, kemudian Bar Chart cocok digunakan untuk data yang tidak berkelanjutan.

Sebagai contohnya, kita ingin membandingkan total sales dari beberapa region maka kita dapat menggunakan bar chart untuk visualisasi data dari total sales. Berikut merupakan bar chart untuk menggambarkan total sales dari beberapa region.

Dari grafik di atas, kita dapat dengan mudah membandingkan total sales dari setiap region. Salah satu kesimpulan yang dapat diambil dari grafik di atas yaitu total sales tertinggi berasal dari region East, sebaliknya total sales terendah berasal dari region North East. Dengan begitu, kita harus mempersiapkan strategi untuk meningkatkan sales di region North East.

Berikut merupakan video yang menerangkan pembuatan _Bar Chart _di Tableau dan Google Data Studio

Line Chart

Line Chart digunakan untuk data yang berkelanjutan dan biasa digunakan untuk melihat _trend _dari suatu data. Line Chart sangat cocok untuk membandingkan data dari waktu ke waktu.

Sebagai contohnya, kita ingin melihat trend total sales dari bulan ke bulan selama tahun 2018 maka kita dapat menggunakan line chart untuk melihat trend dari total sales. Berikut merupakan line chart untuk menggambarkan trend total sales dari bulan ke bulan selama tahun 2018.

Dengan menggunakan line chart seperti gambar di atas, kita dapat dengan mudah melihat trend dari sales selama tahun 2018. Dapat dilihat bahwa di tahun 2018 total sales tertinggi ada di bulan November 2018.

Sebagai tambahan, kita bisa juga melihat trend total sales selama tahun 2018 untuk setiap kategori produk menggunakan line chart dengan membedakan warna dari line untuk setiap kategori seperti grafik di bawah ini:

Berikut merupakan video yang menerangkan bagaimana membuat Line Chart di Tableau dan Google Data Studio:

Last updated